Selasa, 04 Februari 2014

YUSSA NUGRAHA "SI JERAPAH ASIA" DIUNDANG LATIHAN SC FEYENOORD

 

 Yussa Nugraha, bocah asal Nusukan Surakarta ini memang sudah sejak beberapa bulan ini dipantau beberapa pengamat dari klub besar. Setelah gagal trial di ADO Den Haag, kini tawaran justru datang dari klub besar Liga Belanda SC Feyenoord. Berikut salinan surat undangannya:

Artinya: "Yussa yang baik, Saya ingin mengundang kamu untuk uji coba latihan di SC Feyenoord C. Hari Rabu 5 Februari pukul 18.45 sore."

Sebelumnya Edi Nugraha, ayah Yussa sudah mengatakan bahwa ada pendekatan dari Feyenoord. Akademi terbaik Belanda, empat tahun belakangan (2010, 2011, 2012 dan 2013) berminat menjajal bocah kelahiran Surakarta. Mereka melayangkan surat elektronik langsung ke pemain klub VV Scheveningen di Den Haag itu. 

"Mereka tertarik pada Yussa karena memiliki kecepatan yang bagus, postur yang tinggi dan kekuatan fisik yang bagus. Sering kali scout minta kepastian usia Yussa. Mereka kagum, posturnya di atas rata-rata,"  demikian Pieter de Klerck mengungkapkan.

Pelatih yang menangani tim D1 VV Scheveningen ini yakin anak asuhannya bisa menjadi  pemain bagus. Bocah kelahiran 21 Maret 2001 ini memiliki postur yang tinggi dan kemauan yang gigih.

"Yussa, baru 12 tahun tapi tingginya sudah hampir sama dengan saya. Coach tim lawan sering meminta kepastian apakah usianya benar," seloroh Pieter. Ungkapan itu diperkuat Edi Nugraha, ayah Yussa. " Sekarang ini tingginya 170 cm dan ukuran sepatunya 43,5. Dalam pertandingan kompetisi, kerap Yussa dijuluki Jerapah Asia." 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar